BEASISWA SOBAT BUMI KALIMANTAN

Beasiswa persembahan PT Pertamina Hulu Indonesia - Regional 3 Kalimantan untuk putra-putri terbaik Kalimantan tingkat SMA/SMK/MA sederajat menempuh pendidikan tinggi di perguruan tinggi terbaik Kalimantan
Scroll ke bawah untuk mendaftar

Tentang Beasiswa


Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan (BSBK) merupakan salah satu program Corporate Social Responsibility (CSR) unggulan PT Pertamina Hulu Indonesia (PHI) di bidang pendidikan yang secara resmi diluncurkan pada tahun 2024. Program ini berupa pemberian beasiswa penuh jenjang S1 (sarjana) bagi lulusan SMA dan sederajat di sekitar wilayah operasi anak-anak perusahaan PHI di Kalimantan, terutama dari keluarga pra-sejahtera. Sebagai program yang inklusif, Program BSBK memberikan kesempatan yang sama kepada penyandang disabilitas yang memenuhi syarat.

Komponen Beasiswa


Bantuan Biaya
Pendidikan SPP/UKT
Bantuan Biaya
Hidup dan Pendukung
Bantuan Biaya
Pengembangan Kapasitas

Aksi Sobat Bumi

Persyaratan Beasiswa


Persyaratan
  • Putra/putri asal Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, dan Kalimantan Selatan yang dibuktikan dengan unggahan Kartu Keluarga (KK).
  • Merupakan siswa dari SMA/SMK/MAN akreditasi A dan SMA/SMK/MAN pada wilayah perbatasan dan atau wilayah terdampak operasi PT Pertamina Hulu Indonesia - Regional 3 Kalimantan
  • Siswa diutamakan berlatar keluarga kurang mampu, dan merupakan siswa berprestasi akademik dan non akademik di sekolah
  • Siswa mendapatkan Surat Rekomendasi Kepala Sekolah
  • Siswa mendaftar masuk/seleksi perguruan tinggi di Universitas Borneo Tarakan untuk siswa sekolah di wilayah Kalimantan Utara, mendaftar Universitas Mulawarman atau Institut Teknologi Kalimantan (ITK) untuk siswa sekolah di wilayah Kalimantan Timur, dan Universitas Lambung Mangkurat untuk siswa sekolah di wilayah Kalimantan Selatan
  • Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan diberikan apabila siswa telah dinyatakan diterima dan lolos menjadi mahasiswa pada universitas sesuai wilayah di atas melalui jalur Seleksi Nasional berdasarkan Prestasi (SNBP) atau jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT)
  • Keluarga besar dari pekerja Pertamina Group dan Perusahaan terafiliasi tidak diperbolehkan mengikuti proses seleksi
Daftar Perguruan Tinggi Mitra Kerja Sama
Kalimantan Utara
  • Universitas Bordeo Tarakan
Kalimantan Timur
  • Universitas Mulawarman
  • Institut Teknologi Kalimantan (ITK)
Kalimantan Selatan
  • Lambung Mangkurat

Tahapan Seleksi



Timeline


Webinar Capacity Building I
20 Maret 2024
Webinar Capacity Building II
24 Maret 2024
Pengumuman Lolos Administrasi
31 Maret 2024
Pengumuman Lolos TPA
4 April 2024
Hasil Seleksi
28 April 2024
Penetapan Beasiswa
18 Juni 2024
Segera daftarkan diri kamu dan
raih beasiswa Sobat Bumi Kalimantan

Daftar Sekarang

Hati-Hati Penipuan
Pendaftaran dan proses seleksi Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan tidak dipungut biaya.
Informasi beasiswa selengkapnya dapat dilihat pada website & media sosial resmi Pertamina Foundation. Bila ada informasi yang belum terpenuhi, silahkan hubungi melalui media sosial resmi dan e-mail ke: media@pertaminafoundation.org

Pertamina Foundation
Komplek Pertamina Simprug, Jl. Teuku Nyak Arief RT.7/RW.8, Grogol Selatan, Kebayoran Lama
Jakarta Selatan 12220


FAQ Help Desk

Layanan help desk kami hanya dapat diakses melalui obrolan (chat) online

Program ini didukung oleh Anak Perusahaan
Pertamina Hulu Indonesia

#EnergiKalimantanUntukIndonesia